Capaian Lifting Minyak Mentah dan Gas (Migas) Semester I Lebih Rendah Dari Target APBN 2022, Sumur Migas Tua

- 1 September 2022, 05:37 WIB
Capaian Lifting Minyak Mentah dan Gas (Migas) Semester I Lebih Rendah Dari Target APBN 2022, Sumur Sumur Migas Sudah Tua
Capaian Lifting Minyak Mentah dan Gas (Migas) Semester I Lebih Rendah Dari Target APBN 2022, Sumur Sumur Migas Sudah Tua /Foto: Humas SKK Migas/Handout/

Literasi News - Tahun depan, pemerintah telah menetapkan target lifting minyak mentah dan gas bumi masing-masing 660.000 barel per hari dan 1,05 juta barel setara minyak.

Target itu terungkap dari pidato Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika menyampaikan pidato pengantar RAPBN 2023 dan Nota Keuangan pada Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I di Gedung Paripurna DPR, Senayan, Jakarta.

Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi juga mengungkapkan asumsi harga minyak mentah Indonesia atau Indonesia crude price (ICP) berada di angka USD90 per barel pada rancangan APBN tahun depan.

Baca Juga: Subsidi BBM dan Gas Kurang Tepat Sasaran, 40 Persen Penduduk Termiskin Justru Tidak Menikmati

“Harga ICP diperkirakan akan berkisar pada USD90 per barel,” tuturnya, seperti dikutip literasinews dari laman indonesia.go.id.

Asumsi ICP sebesar itu menggunakan asumsi proyeksi rata-rata nilai tukar rupiah yang diperkirakan bergerak di sekitar Rp14.750 per USD, dan rata-rata suku bunga surat utang negara (SUN) 10 tahun diprediksi pada level 7,58 persen.

Tak dipungkiri, target lifting migas dalam RAPBN 2023 turun dibandingkan target sekarang. Tahun ini, lifting migas ditetapkan 703.000 barel per hari, sementara lifting gas 1,36 juta barel setara minyak.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini, 1 September 2022: Ada Jodoh Wasiat Bapak, Radha Krishna, Chandragupta, dan Gangaa

Hingga akhir semester I 2022, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mencatat lifting (produksi siap jual migas) tercatat 616.600 barel per hari.

Capaian itu lebih rendah jika dibandingkan dengan target lifting minyak pada APBN 2022 sebesar 704.000 barel per hari.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah