Trending di Twitter Usai Kunjungi Bandara, Atta Halilintar Dibayar 75 M untuk Influencer ?

- 9 September 2020, 16:24 WIB
Atta Halilintar bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sedang menjelaskan mengenai protokol kesehatan yang sudah diterapkan di bandara /twitter: Gauda Indonesia/
Atta Halilintar bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sedang menjelaskan mengenai protokol kesehatan yang sudah diterapkan di bandara /twitter: Gauda Indonesia/ /

LiterasiNews Bandung - Salah satu maskapai penerbangan BUMN, Garuda Indonesia mendadak menjadi perbincangan publik setelah cuitanya di twitter tentang ‘kunjungan’ Atta Halilintar ke bandar udara untuk menjemput sang calon istri, Aurel Hermansyah.

Dalam ciutan tersebut, dibuat narasi seolah Budi Karya Sumadi selaku Menteri Perhubungan sedang menjelaskan mengenai protokol kesehatan di bandar udara.

Selain itu, di Instagram pribadinya, Atta Halilintar juga mengunggah postingan mengenai kunjunganya ke bandar udara Garuda Indonesai dengan caption “pertama kali terbang setelah 8 bulan mau nyusul #calonbojo… terimakasih pak Menteri perhubungan nemenin melihat protokol kesehatan di bandara dan pesawat Garuda Indonesia INDONESIA BISA BANGKIT, EKONOMI INDONESIA BISA PULIH,” tulisnya.

Baca Juga: Peringatan HAI di Masa Pandemi, Mendikbud: Momentum Perubahan Pembelajaran Melalui Literasi

Postingan dan cuitan tersebut mengundang perbincangan warganet, pasalnya, warganet melihat Garuda Indonesia kurang tepat untuk memilih pria yang terknal dengan jargon ‘asiyap’ itu untuk menjadi yang menjelaskan mengenai protokol kesehatan di bandar udara Garuda Indonesia.

Seperti cuitan @SiAndi_ “Pathetic sih. Yang lucu target orang ke bandara itu orang yang sudah kerja/pengusaha, yang dipake influenceRp yang mayoritas view nya ABG ALAY. Jenius sekali memang yang usuin Atta” tulisnya.

Warganet pun mengeluhkan pakaian yang dipakai Atta Halilintar yang terkesan ‘kurang sopan’ saat menghadiri acara yang formal dan dihadiri oleh Menteri.

Baca Juga: Mengenang 16 Tahun Terbunuhnya Munir, Menolak Lupa dengan Dibangunnya Museum HAM

Seperti cuitan @puturudy “ bila saja busana yang dikenakan Atta itu batik ori, batik hasil karya budaya luhur bangsa, sangat tidak pantas dikombinasikan dg celana denim belel dan sobek begitu. Jangan pernah lagi pakai batik kalau anda tdk pny kemampuan mengapresiasi batik,” tulisnya.

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah