Perisic dan Coutinho, Pemain Pinjaman yang Beruntung, Bisa Mencicipi Treble Winners Bersama Bayern 

- 25 September 2020, 14:01 WIB
/Google /
Literasi News - Philippe Coutinho dan Ivan Perisic pada musim 2019 - 2020 bergabung dengan Bayern Muenchen dengan status sebagai pemain pinjaman. Mereka menjalani masa peminjaman yang indah bersama Die Roten.
 
Berkah dari dipinjamkan, keduanya bisa mencicipi treble winners, masing masing gelar Bundesliga, DFB Pokal dan Liga Champions. Sementara klub dimana mereka berasal baik Barcelona maupun Inter Milan tak mendapatkan gelar.
 
Coutinho mantan pemain Liverpool ini dipinjamkan klubnya Barcelona karena tidak mendapat tempat di skuad inti. Di pentas eropa, Barcelona dikalahkan Bayern Muenchen di babak perempatfinal Liga Champions dengan skor telak 8-2. Di laga tersebut Coutinho menyumbang dua gol dan satu assist.
 
 
Begitu juga dengan Perisic dipinjamkan oleh Inter ke Bayern musim lalu. Pemain asal Kroasia ini mengemas delapan gol dan 10 assist bersama Bayern di semua ajang musim lalu, sehingga bisa membantu Bayern meraih treble winners. 
 
Kini kedua pemain itu telah kembali ke klubnya masing masing seiring dengan berakhirnya musim 2019-2020. 
Usai menjalani masa peminjaman di Bayern, gelandang asal Brasil itu kembali ke Barcelona. Pada musim panas 2020 ia pun kembali berbaju Barcelona.
 
Bayern sebenarnya memiliki opsi untuk mempermanenkan kontrak Coutinho pada akhir masa peminjaman. Namun, klub raksasa Bundesliga itu tidak mengambil opsi itu sehingga Coutinho harus balik ke Barcelona.  
 
 
Coutinho kembali beraksi setelah diturunkan oleh pelatih Barca, Ronald Koeman, pada pertandingan Joan Gamper Trophy melawan Elche. Pertandingan itu menjadi laga pertamanya bersama Barcelona pada musim ini. 
 
Ivan Perisic pun kembali bermain untuk Inter Milan usai dipinjamkan. Bayern memutuskan tidak mempermanenkannya, sehingga Perisic bakal menyongsong musim 2020/2021 bersama Nerazzurri.
 
Perisic menyayangkan La Beneamata gagal meraih satu pun gelar di musim lalu. Inter hanya mampu finis di posisi kedua Serie A, runner-up di Liga Europa dan menembus semifinal Coppa Italia.***
 

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x