Hasil Motogp Amerika 2022: Bastianini Juara, Diikuti Alex Rins dan Jack Miller

- 11 April 2022, 04:27 WIB
Hasil Motogp Amerika 2022: Bastianini Juara, Diikuti Alex Rins dan Jack Miller
Hasil Motogp Amerika 2022: Bastianini Juara, Diikuti Alex Rins dan Jack Miller /Instagram.com/@bestia23

Literasi News - Balapan MotoGP Amerika 2022 berlangsung di Circuit of The Americas (COTA), Senin 11 April 2022 dini hari WIB. Hasilnya, Enea Bastianini tampil sebagai juara.

Sementara posisi kedua dan ketiga dalam balapan MotoGP Amerika 2022, masing masing ditempati Alex Rins dan Jack Miller. Kemudian posisi ke empat Joan Mir, dan Franco Bagnaia di posisi ke lima.

Di balapan Motogp Amerika 2022, Marc Marquez yang memulai balapan dari posisi sembilan, sempat tercecer hingga posisi 22, paling akhir. Ia mengalami masalah saat start. Namun bisa bangkit hingga akhirnya finish di posisi enam.

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini, Senin, 11 April 2022: Ikuti Grand Final X Factor, Amanah Wali, Hafiz Indonesia

Setelah itu, melengkapi posisi sepuluh besar balapan MotoGP Amerika 2022 berturut turut masuk finish Fabio Quartararo, Jorge Martin, Johann Zarco, dan Maverick Vinales.

Saat balapan dimulai, lima pebalap Ducati posisi start terdepan. Kemudian duo Suzuki Alex Rins dan Joan Mir bisa bersaing merangsek ke depan.

Jack Miller memimpin paling depan pertama, ditempel ketat Enea Bastianini. Kemudian berhasil menyalipnya di lima putaran terakhir, hingga berhasil finis pertama.

Baca Juga: Terkait Aksi Unjuk Rasa BEM Seluruh Indonesia 11 April 2022, Polda Metro Jaya Siapkan Pengamanan

Setelah itu Miller juga bisa disalip Rins sehingga harus puas menempati podium ke ketiga. Sementata Joan Mir menuntaskan balapan di posisi keempat diikuti Francesco Bagnaia dan Marquez.***

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x