Persib Bandung Siap Berlaga dengan Pemain yang Ada Melawan Persikabo 1973, Meski 9 Pemainnya Positif Covid

- 29 Januari 2022, 16:41 WIB
Persib Bandung siap berlaga dengan pemain yang ada melawan Persikabo 1973. Terkait 9 pemain Persib Bandung yang positif Covid-19.
Persib Bandung siap berlaga dengan pemain yang ada melawan Persikabo 1973. Terkait 9 pemain Persib Bandung yang positif Covid-19. /Persib

Literasi News - Persib Bandung secara resmi mengeluarkan statement bahwa 9 pemain Persib Bandung terkonfirmasi positif Covid-19.

Seperti yang dikutip Literasi News dari website resmi Persib, disebutkan 9 pemain Persib Bandung dinyatakan positif setelah dilakukannya tes PCR.

“Dengan secara berkala melakukan tes Covid-19 kepada semua pemain dan staff sebelum berlatih maupun bertanding guna menjaga agar setiap kegiatan berjalan dengan kondusif dan aman,” sebut pernyataan resmi Persib Bandung.

“Mengacu pada hasil pemeriksaan PCR berkala yang dilakukan Persib baru-baru ini, terdapat sembilan pemain yang dinyatakan positif Covid-19,” tulisnya.

Tentunya hal tersebut menjadi kabar duka bagi Persib Bandung. Lantaran hari ini yaitu hari Sabtu 29 Januari 2022, Persib Bandung akan menjalani lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-21 melawan Persikabo 1973.

Baca Juga: Live Streaming Persib Bandung vs Persibako 1973 Lanjutan Pekan ke -21, Sabtu 29 Januari 2022

Jelang laga melawan Persikabo 1973 , Persib Bandung harus bermain tanpa kesembilan pemain yang dinyatakan positif Covid-19.

Hal tersebut menjadi kerugian bagi Persib Bandung yang akan menghambat Persib Bandung naik ke puncak Klasemen.

Selain itu, Persib Bandung telah melakukan koordinasi dengan PT LIB dan Satgas Covid mengenai protokol yang harus dijalankan.

Sudah dipastikan kesembilan pemain Persib Bandung yang terpapar Covid 19 sudah di karantina dan dinyatakan tidak bergejala.

“Persib terus berkoordinasi secara intensif dengan PT LIB dan Satgas Covid-19 mengenai protokol yang harus dijalankan untuk memastikan keamanan pemain yang terpapar Covid-19 dan pemain lainnya,” tulis Persib Bandung.

Baca Juga: Persib Bandung Bisa Saja Berlaga Malam Nanti Sabtu 29 Januari 2022, Jika Menyimak Pernyataan Ini

“Saat ini para pemain Persib yang terpapar Covid-19 sedang menjalankan karantina dan dalam keadaan sehat tanpa menunjukkan gejala,” tambahnya.

Selian itu, Persib Bandung meminta doa dan dukungan ke semua pihak, agar semua pemain yang terpapar Covid-19 bisa kembali berlatih, bermain dan  memberikan yang terbaik untuk Persib Bandung.

Persib Bandung-pun mengambil keputusan untuk tetap menjalani pertandingan nanti malam melawan Persikabo 1973 dengan pemain yang ada.***

Editor: Hasbi

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah