Stadion Wembley Inggris Jadi Tempat Laga Semifinal dan Final Euro 2020, Penerapan Prokes Sangat Ketat

- 23 Juni 2021, 05:18 WIB
Stadion Wembley Inggris Jadi Tempat Laga Semifinal dan Final Euro 2020, Penerapan Prokes Sangat Ketat
Stadion Wembley Inggris Jadi Tempat Laga Semifinal dan Final Euro 2020, Penerapan Prokes Sangat Ketat /Stadionwembley web/

Literasi News - Stadion Wembley, Inggris akan menjadi tempat berlangsungnya laga semifinal dan final Euro 2020. Hal itu menyusul adanya putusan Uni Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA).

Stadion Wembley yang merupakan kandang tim nasional Inggris ini, memiliki kapasitas 90 ribu penonton.

Karena pandemi, penonton yang diizinkan menyaksikan pertandingan semifinal dan final Euro 2020 secara langsung di Stadion Wembley sebanyak 60 ribu penonton.

Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Hari Ini 23 Juni 2021, Slovakia vs Spanyol, dan Swedia vs Polandia Live RCTI, iNews, MNC TV

Dilansir dari independent, Rabu, 23 Juni 2021, ketentuan tersebut sudah dikeluarkan secara langsung oleh pemerintah Inggris.

Penonton sebanyak 60 ribu itu merupakan peningkatan jumlah penonton sebesar 75 persen dari ketentuan awal, yang rencananya hanya untuk 40 ribu orang.

“Ini adalah berita bagus. Penggemar sepak bola bisa menonton tiga pertandingan terakhir Euro 2020 di Wembley,” kata Presiden UEFA, Aleksander Ceferin.

Menurut Ceferin, 18 bulan terakhir telah memberikan gambaran pada pihak UEFA, bagaimana pentingnya penggemar sepakbola, baik dalam lapangan dan luar lapangan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di iNews Hari Ini 23 Juni 2021, Ada Euro 2020 Duel Ceko vs Inggris, dan Slovakia vs Spanyol

“Euro telah menjadi mercusuar harapan untuk meyakinkan orang-orang, bahwa kita kembali ke cara hidup yang lebih normal. Ini adalah langkah lebih lanjut tersebut,” katanya.

Halaman:

Editor: Dipo Sasono


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah