Bacaan Takbir Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban 2022, Lengkap Tulisan Arab dan Artinya

- 7 Juli 2022, 20:50 WIB
Ilustrasi. Bacaan Takbir Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban 2022, Lengkap Tulisan Arab dan Artinya.
Ilustrasi. Bacaan Takbir Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban 2022, Lengkap Tulisan Arab dan Artinya. /Pixabay.com/jpeter2/

Bacaan takbir versi pendek

اللهُ أَكْبَرُ اللهُ أَكْبَرُ اللهُ أَكْبَرُ لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ، اللهُ أَكْبَرُ وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ

Artinya: Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, tidak ada tuhan kecuali Allah, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar dan segala puji hanya untuk Allah.

Baca Juga: Bacaan Doa Niat Puasa Sunnah Tarwiyah 8 Dzulhijjah 2 hari Jelang Idul Adha 2022 dan Keutamaan Puasanya

Bacaan takbir versi panjang
اللهُ أَكْبَرُ كَبِيْرًا وَالحَمْدُ لِلّٰهِ كَثِـيْرًا وَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيْلًا لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَلَا نَعْبُدُ إِلَّا إِيَّاهُ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ وَلَوْ كَرِهَ الكَافِرُوْنَ، لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ صَدَقَ وَعْدَهُ وَنَصَرَ عَبْدَهُ وَأَعَزَّ جُنْدَهُ وَهَزَمَ الأَحْزَابَ وَحْدَهُ، لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ، اللهُ أَكْبَرُ وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ

Artinya: Allah Maha Besar dengan segala kebesaran, segala puji bagi Allah dengan sebanyak-sebanyak puji, dan Maha suci Allah sepanjang pagi dan sore, tiada Tuhan(yang wajib disembah) kecuali Allah dan kami tidak menyembah selain kepada-Nya, dengan memurnikan agama Islam,

meskipun orang-orang kafir, orang-orang munafik, orang-orang musyrik membencinya. Tiada Tuhan (yang wajib disembah) kecuali Allah dengan keesaan-Nya, Dia dzat yang menepati janji, dzat yang menolong hamba-Nya dan memuliakan bala tentaraNya dan menyiksa musuh dengan keesaan-Nya.

Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Leg 1, PSS Sleman vs Borneo FC Piala Presiden Malam ini Pukul 20.30 WIB

Tiada Tuhan (yang wajib disembah) kecuali Allah dan Allah Maha Besar, Allah Maha Besar dan segala puji hanya untuk Allah."

Itulah bacaan takbir yang dikumandangkan ketika hari raya Idul Adha atau hari raya Kurban versi pendek dan versi panjang yang dilengkapi arab dan terjemahannya.***

Halaman:

Editor: Yuanitasari ciptadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah