Tulus Ungkap Ragam Rasa Manusia di Album Terbarunya, Satu Dekade Ia Berkarier

5 Maret 2022, 16:47 WIB
Tulus Ungkap Ragam Rasa Manusia di Album Terbarunya, Satu Dekade Ia Berkarier //Instagram/@tuluscompanyindonesia

Literasi News - Penyanyi Tulus kembali merilis album terbaru berjudul Manusia. Sesuai dengan judulnya, album kelima Tulus ini menggambarkan tentang ragam dinamika rasa sebagai manusia.

Mulai dari semangat menjaga jiwa di tengah kekuatan hati dan rasa, pertanyaan tentang bagaimana hidup, apresiasi diri, hingga macam-macam emosi dalam kehidupan.

"Kenapa nama albumya Manusia? Karena lagu-lagu di dalamnya menceritakan ragam rasa yang dialami manusia. Saat menggenggam albumnya, kita berharap sadar kalau album ini tentang kita," ucap Tulus dalam jumpa pers secara virtual dikutip Literasinews.com dari Antara pada Jumat, 4 Maret 2022.

Baca Juga: 15 Hp Xiaomi Terbaru Beserta Harga Bulan Maret 2022, Mulai dari Rp1 Jutaan

Album Manusia memiliki 10 track. Setiap lagunya bisa didengarkan secara mandiri dengan cerita dan emosi yang dapat dipahami secara utuh. Tapi bisa juga didengarkan secara berurutan dari awal sampai akhir.

Menariknya, jika menikmatinya dengan cara kedua, lagu yang satu dengan yang lainnya terasa memiliki kesinambungan.

Tulus mengatakan, dirinya dan tim yang terlibat dalam pengerjaan albumnya ini memang sengaja membuat rancangan seperti itu. Tulus merasa saling keterhubungan dan inti diantara lagu-lagu dalam suatu album menjadi suatu yang diperlukan.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Drakor Twenty Five Twenty One dan Sinopsis Episode 7, Kim Tae Ri dan Nam Joo Hyuk TTM

"Kesinambungan itu bisa terlihat dari suara, pemilihan kata, dan lain sebagainya," kata Tulus melanjutkan.

Album terbaru Tulus digarap sejak dua tahun kebelakang dan baru selesai belum lama ini.

Dalam album Manusia, Tulus bekerja sama dengan Ari Renaldi, produser yang telah menghasilkan ragam karya bersama.

Ia berkolaborasi dengan banyak orang di album Manusia demi memberikan kualitas maksimal dan memberikan yang terbaik untuk para penggemar.

Baca Juga: Jadwal Acara TV TransTV Hari Ini, 5 Maret 2022, Tonton Gils, Sinema Spesial Keluarga, Film Bioskop Trans TV

Tulus juga berkolaborasi dalam menulis lagu bersama Dere, Petra Sihombing, Topan Abimanyu, dan Yoseph Sitompul.

Beberapa di antara lagu dalam album ini disempurnakan oleh komposer ternama Erwin Gutawa.

Album Manusia dirilis Tulus menandai 10 tahun perjalanan karir di industri musik. Tulus mengungkapkan, lagu unggulan di album terbarunya adalah lagu Tujuh Belas yang menjadi lagu pembuka di album ini.

Baca Juga: Siaran Langsung Duel Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh (Liga 1) Live Indosiar, Cek Jadwal TV 5 Maret 2022

Album yang bertajuk Manusia itu di antara lagunya ialah "Tujuh Belas", "Kelana", "Remedi", "Interaksi", "Ingkar", "Jatuh", "Suka Nala", "Hati hati Di Jalan", "Diri", dan "Satu Kali".***

Editor: Hasbi

Tags

Terkini

Terpopuler