PSSI Restui Sejumlah Klub di Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 Berganti Nama, Berikut Daftar Klubnya

- 31 Mei 2022, 19:43 WIB
PSSI resmi restui sejumlah klub berganti nama. Pengesahan tersebut dilakukan saat Kongres Biasa PSSI 2022 di Bandung.
PSSI resmi restui sejumlah klub berganti nama. Pengesahan tersebut dilakukan saat Kongres Biasa PSSI 2022 di Bandung. /pssi.org/

Literasi News - PSSI resmi restui sejumlah klub berganti nama. Pengesahan tersebut dilakukan saat Kongres Biasa PSSI 2022 di Bandung, Senin 30 Mei 2022.

Klub-Klub yang direstui PSSI berganti nama berasal dari semua kasta, baik Liga 1, Liga 2, maupun  Liga 3.

Dari Liga 1, ada empat tim yang berganti nama, dua diantaranya merupakan tim promosi. Keempat tim tersebut yaitu Martapura Dewa United, Borneo FC, PS Tira Persikabo, dan RANS Cilegon FC.

Sementara itu, dari Liga 2 hanya ada satu tim yang berganti nama yaitu Putra Safin Grup.

Selain itu, dari Liga 3 ada 16 tim yang direstui berganti nama yaitu  Spektra FC, Persiwaka FC, Bintang Junior FC, Laskar Muda FC, Persebam FC, Carsurin Tribins FC, Kabomania FC, Putra Surya Magetan Connection, dan beberapa klub lainnya.

"Tim ganti nama sudah ada ketentuannya. Ada dalam surat keputusan berkaitan dengan pergantian nama tersebut," ujar Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan yang dikutip Literasinews dari pssi.org.

Baca Juga: Persib Bandung Lakukan Pemusatan Latihan di Batam, Berikut Daftar Nama Pemain yang Berangkat

Daftar Tim yang Berganti Nama:

Liga 1:

- Martapura Dewa United menjadi Dewa United FC

Halaman:

Editor: Hasbi

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah