FIFA Resmi Luncurkan Logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia

- 18 Agustus 2022, 17:17 WIB
FIFA resmi luncurkan logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia, pada tanggal 17 Agustus 2022, bertepatan dengan HUT RI ke 77.
FIFA resmi luncurkan logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia, pada tanggal 17 Agustus 2022, bertepatan dengan HUT RI ke 77. /pssi.org/

Literasi News - FIFA resmi luncurkan logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia, pada tanggal 17 Agustus 2022, bertepatan dengan HUT RI ke 77.

Dikutip Literasinews dari pssi.org, logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia terinspirasi dari bendera nasional Indonesia.

Selain itu, terinspirasi juga dari biru kehijauan yang mempesona, dan arus yang mengalir melalui kepulauan Indonesia, mahkota lambang mewakili hasrat global untuk permainan di berbagai benua.

Logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia juga memberikan gambaran kepada penggemar dan pemain di seluruh dunia mengenai harapan tahun depan mereka ketika menjelajahi semangat, warna, keragaman, dan semangat perayaan dari sebuah kompetisi di jantung Asia Tenggara.

Direktur Turnamen FIFA, Jaime Yarza memberikan pernyataannya mengenai Piala Dunia U-20 2023 Indonesia.

"Ini akan menjadi kompetisi FIFA pertama yang diadakan di Indonesia, dan peluncuran lambang resmi merupakan tonggak yang menarik dalam perjalanan ini," ungkap Jaime Yarza.

Baca Juga: Film Gendut Siapa Takut?! Kapan Tayang ? Berikut Jadwal Tayang dan Sinopsisnya

"Selain menjadi kesempatan yang tepat untuk menunjukkan semangat sepak bola Indonesia kepada dunia, menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 juga akan membantu mengembangkan olahraga di tanah air, dan akan ada warisan infrastruktur yang signifikan yang akan bermanfaat bagi sepak bola di Indonesia di tahun-tahun mendatang, " sambungnya.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan juga menanggapi mengenai peluncuran Logo Piala Dunia U-20 2023 Indonesia.

Menurutnya, peluncuran logo tersebut merupakan pertanda bangkitnya sepakbola Indonesia di kancah dunia.

Halaman:

Editor: Hasbi

Sumber: pssi.org Instagram @pengamatsepakbola


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x