Hasil FA Cup (8 Besar) 20-21 Maret 2022: Liverpool, Man City, Chelsea, dan Crystal Palace ke Semifinal

- 21 Maret 2022, 07:30 WIB
Hasil FA Cup (8 Besar) 20-21 Maret 2022: Liverpool, Man City, Chelsea, dan Crystal Palace ke Semifinal
Hasil FA Cup (8 Besar) 20-21 Maret 2022: Liverpool, Man City, Chelsea, dan Crystal Palace ke Semifinal /RCTI/Tangkapan layar Instagram

Literasi News - Babak 8 besar atau perempat final FA Cup 2021/2022 tuntas digelar. Hasil pertandingan, empat tim Premier League yaitu Liverpool, Man City, Chelsea, dan Crystal Palace melaju ke semifinal.

Liverpool menjadi tim terakhir yang memastikan tiket semifinal FA Cup. Dalam pertandingan perempatfinal Piala FA Nottingham Forest vs Liverpool di City Ground, Senin 21 Maret 2022, The Reds susah payah menaklukkan tim Championship itu 1-0.

Dalam laga tersebut, Diogo Jota menjadi penentu kemenangan Liverpool di FA Cup lewat gol tunggalnya. The Red melaju ke empat besar.

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Hari Ini, Senin, 21 Maret 2022, Cek Jam Tayang Dunia Kiara, IPA IPS, Anak Jalanan, Big Movies

Sebelumnya, perebutan tiket ke empat besar FA Cup dimulai pada Minggu 20 Maret 2022. Pertandingan pembuka perempat final berhadapan Middlesbrough vs Chelsea.

Laga yang dimainkan di Riverside Stadium, Chelsea mampu menaklukkan tuan rumah dua gol tanpa balas. Kedua gol The Blues dicetak Romelu Lukaku dan Hakim Ziyech.

Laga perempatfinal FA Cup lainnya, Crystal Palace menjamu Everton di Selhurst Park. Dalam pertandingan tersebut The Eagles pesta gol ke gawang tim tamu.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Hari Ini, Senin, 21 Maret 2022, Simak Jam Tayang BRI Liga 1, Mega Series Asmara 2 Dunia

Palace melumat Everton 4-0 lewat gol Marc Guehi, Jean-Philippe Mateta, Wilfried Zaha, serta Will Hughes. Skuad asuhan Patrick Vieira itu lolos ke semifinal.

Pertandingan perempat final FA Cup lainnya, duel Man City v Southampton berlangsung di St. Mary's Stadium. The Citizens tak mengalami kesulitan, mampu mengalahkan tim tuan rumah 4-1.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x