Literasi News - Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung melaksanakan forum warga menuju Pilkada 2024.
Kegiatan bertajuk “Sosialisasi Pengawasan Partisipatif pada Pilkada tahun 2024” dilaksanakan di Rumah Makan Saung Ciwaru, Soreang, Kabupaten Bandung pada Senin, 22 Juli 2024.
Hadir dalan kegiatan ini jajaran Pimpinan Panwascam Kutawaringin, Sekretaris Kecamatan Kutawaringin, dan jajaran komisioner Bawaslu Kabupaten Bandung, narasumber forum warga Yosep Yusdiana, dan hadir pula sebagai tamu undangan dari sejumlah element masyarakat, mulai dari OKP hingga pengusaha.
Baca Juga: Jelang Pelantikan, KPU Subang Ingatkan 50 Anggota DPRD Terpilih Segera Laporkan Harta Kekayaan
Ketua Pelaksana Keguatan Isep Sahroni mengatakan sosialisasi forum warga dilaksanakan oleh Panwascam Kutawaringin sebagai upaya dalam melibatkan masyarakat sebagai mitra strategis Bawaslu menyongsong Pilkada mendatang 2024.
"Forum ini merupakan forum jalinan sinergitas antara bawaslu dan Masyarakat. Tentu dalam hal ini kami mengharapkan adanya keterkaitan agar dapat bersama-sama mengawasi pemilu," kata Isep Sahroni kepada wartawan.
Sementara itu, Ketua Panwascam Kutawaringin Esi Miastuti menegaskan agenda forum warga ini menjadi agenda bersama untuk Masyarakat dapat berpartisipasi dalam proses demokrasi.
Baca Juga: Pemdes Pakuhaji Laksanakan Penyuluhan Bahaya Narkoba Kepada Siswa di SMA IT Darusuud
"Salah satunya dengan menjadi pengawas pemilu. Karena dengan julah sumber daya manusia bawaslu yang terbatas kami membutuhkan Masyarakat sebagai dari Panjang tangan untuk mengawal proses demokrasi," kata Esi Miastuti.
Forum warga juga menjadi momentum kerjasama antara masyarakat dengan Panwaslu Kutawaringin yang mana akan menandatangi MOU sebagai upaya kerjasama bagi Bawaslu dan masyarakat.
Forum warga ini menjadi harapan Bawaslu untuk membentuk Masyarakat yang dapat menjadi mitra strategis Bawaslu dalam pengawasan menjelang pilkada 2024 mendatang.
"Tentu ini menjadi harapan bersama terkait dengan keikutsertaan masyarakat dalam memberikan informasi dan lapangan di wilayahnya masing-masing," pungkas dia.***