PKB Subang Terima Kunjungan Kapolres Subang AKBP Sumarni Jelang Pemilu 2024

- 15 Februari 2023, 12:00 WIB
PKB Subang Terima Kunjungan Kapolres Subang AKBP Sumarni Jelang Pemilu 2024.
PKB Subang Terima Kunjungan Kapolres Subang AKBP Sumarni Jelang Pemilu 2024. /Literasi News

Literasi News - DPC PKB Subang menerima kunjungan Silaturahmi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (KAMBITMAS) dari Kapolres Subang AKBP Sumarni bersama jajaran Rabu, 15 Februari 2022.

Kunjungan Silaturahmi KAMTIBMAS Kapolres Subang AKBP Sumarni ke DPC PKB Subang digelar dalam rangka menjelang Pemilu 2024.

Turut hadir dalam Silaturahmi KAMTIBMAS ini Sekretaris DPC PKB Subang Jaka Septya Arizona, Bendahara DPC PKB Subang yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Subang Lina Marliana dan seluruh Anggota dan Pimpinan FPKB DPRD Subang.

Baca Juga: Gelar Pesta Tanpa Ribet! Kini PLN Menyediakan Pasang Listrik Sementara Melalui PLN Mobile, Begini Caranya

Serta seluruh pimpinan badan otonom (Banom) PKB Subang yakni dari Garda Bangsa, Perempuan Bangsa, dan Garda BMI.

Ketua DPC PKB Subang Zaenal Mutaqin mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolres ke Kantor DPC PKB Subang.

"Mudah-mudahan kunjungan silaturahmi ibu Kapolres AKBP Sumarni ini bisa membawa keberkahan bagi kita semua," kata Zaenal Mutaqin di Kantor DPC PKB Subang Jl Otista No 242 Kelurahan Karangaanyar.

Zaenal juga mengucapkan terima kasih kepada Polres Subang dibawah kepemimpinan AKBP Sumarni yang telah menjaga kondusifitas dan ketertiban di Kabupaten Subang.

Dihadapan Kapolres, Zaenal menyebutkan bahwa PKB Kabupaten Subang memiliki platform perjuangan yang tertuang dalam "PKB Subang Gotong Royong Melayani Umat".

Baca Juga: Kirab Pemilu 2024 Diluncurkan, Satu Tahun Menuju Hari Pemungutan Suara 14 Februari 2024

Halaman:

Editor: Abdul Rokib

Sumber: Literasi News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x