Menang Dramatis, Indonesia Raih Medali Emas Cabor Esport PUBG Mobile Kategori Tim SEA Games 2021

- 22 Mei 2022, 22:08 WIB
Medali Emas Untuk Timnas PUBG Mobile Indonesia 2 di Pertandingan sea Games 2021
Medali Emas Untuk Timnas PUBG Mobile Indonesia 2 di Pertandingan sea Games 2021 /Tangkap Layar Instagram/@pbesi_official

 

Literasi News - Grand Final PUBG Mobile kategori tim di SEA Games 2021 akhirnya tuntas digelar.

Kontingen Indonesia kembali berhasil menambah medali emas di SEA Games 2021. Kini, medali emas disumbang oleh cabang olahraga (Cabor) esport PUBG Mobile kategori tim setelah bertanding dramatis melawan tuan rumah, Vietnam.

Pada babak kualifikasi yang dilaksanakan pada hari Kamis, 19 Mei 2022 lalu, dua tim perwakilan Tanah Air sudah berjuang cukup baik. Mereka mampu lolos ke 16 besar dan lanjut bertanding di Final.

Baca Juga: Jadwal Acara iNews TV Hari Ini, Minggu 22 Mei 2022: Final Thailand Open 2022, dan SEA Games Sepak Bola

Sehingga, kontingen Indonesia mengirim dua tim untuk bertanding di SEA Games 2021 ini. Tim Indonesia 1 terdiri dari Microboy, Potato, Katou, RedFace, Alan dan Clover. Sedangkan Tim Indonesia 2 terdiri dari SVAFVEL, Ryzen, GenFos, Luxxy, Jayden, dan S1nyo.

Tim Indonesia 2 mampu mengamankan medali emas usai meraih total 163 poin selama 15 pertandingan final SEA Games cabor esports PUBG Mobile.

Meskipun tim Indonesia 2 belum bisa mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner (WWCD) sejak bergulirnya game pertama hari ini.

Baca Juga: Jadwal Final Thailand Open Live iNews TV Hari Ini, Minggu 22 Mei 2022: Fajar/Rian Siap Juara!

Halaman:

Editor: Yuanitasari ciptadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x