UPDATE: 78,9 Juta Warga Sudah Terima Dua Dosis Vaksin Covid-19 Hingga Minggu 7 November 2021

- 7 November 2021, 20:03 WIB
Ilustrasi vaksinasi. Satgas Penanganan Covid-19 menyebutkan bahwa sebanyak 78.994.163 warga Indonesia sudah menerima dua dosis vaksin Covid-19 hingga Minggu 6 November 2021.
Ilustrasi vaksinasi. Satgas Penanganan Covid-19 menyebutkan bahwa sebanyak 78.994.163 warga Indonesia sudah menerima dua dosis vaksin Covid-19 hingga Minggu 6 November 2021. /pixabay/KitzD66

Literasi News - Sebanyak 78.994.163 warga Indonesia sudah menerima dua dosis vaksin Covid-19 hingga Minggu 7 November 2021.

Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan bahwa berdasarkan data terbaru, jumlah warga yang telah mendapatkan vaksin dosis kedua bertambah 880.091 orang.

Adapun, jumlah warga yang mendapatkan vaksin dosis pertama juga bertambah 949.796. Sehingga total penerima dosis pertama menjadi 125.105.963 orang.

Selain itu, Satgas juga mencatat 1.166.391 tenaga kesehatan sudah mendapatkan vaksin dosis ketiga, setelah bertambah sebanyak 5.449 orang.

Baca Juga: BPBD: Wisatawan Pesisir Selatan Agar Tidak Berenang, Ada Ancaman Gelombang Tinggi Laut

Baca Juga: Volume Lalu Lintas Diprediksi Meningkat Hingga Akhir Tahun 2021, Simak Penjelasan Jasa Marga

Dilansir Antara, hingga hari ini Minggu 7 November 2021, pemerintah masih menargetkan 208.265.720 warga Indonesia bisa mendapatkan dua dosis penyuntikan vaksin Covid-19. Upaya itu agar dapat membentuk kekebalan kelompok (herd immunity).

Satgas Covid-19 juga menyebutkan jumlah kasus aktif terus menurun. Pada Minggu 7 November 2021, kasus aktif turun sebanyak 154 kasus di seluruh Indonesia, menjadikan total keseluruhan kasus tersisa 10.825 kasus.

Meskipun demikian, jumlah orang yang terkonfirmasi terkena virus Covid tipe SARS-CoV-2 bertambah 444 kasus. Sehingga saat ini total (dari awal pandemi) terdapat 4.248.165 orang yang positif Covid-19 di Tanah Air.

Indonesia secara signifikan terus mengalami peningkatan pasien sembuh dari Covid-19. Saat ini jumlah tersebut telah bertambah 587 pasien sehingga total pasien sembuh menjadi 4.093.795 jiwa.***

Editor: Hasbi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x