15 Quotes Inspiratif untuk Peringati Hari Kartini 21 April 2022, Cocok Buat Update Medsos

- 21 April 2022, 15:08 WIB
21 April 2022 Memperingati Hari Apa dan Apakah Tanggal Merah Libur Nasional? Ini Sejarah Hari Kartini
21 April 2022 Memperingati Hari Apa dan Apakah Tanggal Merah Libur Nasional? Ini Sejarah Hari Kartini /Pikiranrakyat.com

Literasi News - Berikut ini kami sajikan quotes inspiratif untuk peringati Hari Kartini 2022 yang cocok dijadikan caption di media sosial karena penuh semangat dan menginspirasi.

Adapaun Hari Kartini dicetuskan pertama kali oleh Presiden Soekarno pada tanggal 2 Mei 1964 dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 108 Tahun 1964. Tanggal 21 April yang merupakan hari lahir RA Kartini pun ditetapkan sebagai Hari Kartini.

Tentunya untuk memperingati Hari Kartini ini, masyarakat biasanya mengirim ucapan selamat Hari Kartini, khususnya kepada perempuan-perempuan Indonesia.

Baca Juga: 10 Pantun Ucapan Hari Kartini 2022, Penuh Inspirasi

Nah, bagi kamu yang masih bingung mencari ucapan atau quotes inspiratif Hari Kartini 2022 yang kekinian, Literasinews.com merangkum quotes Selamat Hari Kartini 2022 dari berbagai sumber :

1. Selamat untuk para perempuan Tanah Air, lanjutkan perjuangan Kartini dengan meningkatkan kualitas dan semangat juang wanita. Dirgahayu Kartini-Kartini Indonesia.

2. Kartini tidak hanya sekedar mencurahkan kata isi hatinya dalam surat. Tetapi seorang Kartini sudah dapat memperkirakan di masa yang akan datang, seorang perempuan harus mempunyai fungsi utama dalam sebuah kemajuan bangsa. Selamat Hari Kartini.

3. Selamat Hari Kartini bagi seluruh perempuan Indonesia, semoga dapat terus menginspirasi dan menularkan semangat bagi perempuan-perempuan lainnya se-Tanah Air.

Baca Juga: 25 Link Twibbon Hari Kartini 2022 Gratis, dengan Desain Terbaru

4. Semoga semangat Kartini dapat menginspirasi perempuan Indonesia. Mari bersama-sama membangkitkan emansipasi wanita, sesuai yang telah diperjuangkan Kartini di masa hidupnya.

5. Jadikan semangat juang Kartini sebagai inspirasi bagi diri sendiri dan tebarkan motivasi ke perempuan lainnya di Indonesia.

6. Selamat Hari Kartini. Mati satu tumbuh seribu. Kartini memang sudah tiada, namun semangat juangnya tidak boleh padam begitu saja. Mau terus para kartini muda.

7. Tiada awan di langit yang tetap selamanya. Tiada mungkin akan terus menerus terang cuaca. Sehabis malam gelap gulita lahir pagi membawa keindahan. Kehidupan serupa alam. Selamat Hari Kartini.

8. Jangan pernah menyerah jika kamu masih ingin mencoba. Jangan biarkan penyesalan datang karena kamu selangkah lagi untuk menang. Selamat Hari Kartini.

Baca Juga: Layani Angkutan Lebaran 2022, PT KAI Menambah 92 Perjalanan Kereta, Berikut Daftarnya

9. Melalui Hari Kartini ini, semoga menjadi inspirasi bagi perempuan Indonesia untuk meningkatkan kualitas hidup dalam keluarga, beragama, dan bernegara.

10. Dengan semangat Kartini, mari wujudkan emansipasi dan semangat para perempuan Indonesia dalam menjunjung martabat dan harga diri seorang perempuan.

11. Habis gelap terbitlah terang. Kamu akan selalu menemukan harapan ditengah kebuntuan. Akan menemukan ujung takala mendaki. Jangan biarkan ketakutan menguasaimu dan teryslah berjuang wahai Kartini masa kini!

12. Mati satu tumbuh seribu. Kartini memang sudah tiada, namun semangat juangnya tidak boleh padam begitu saja. Selamat Hari Kartini. Maju terus para Kartini muda!

Baca Juga: Berikut 7 Kutipan Istimewa RA Kartini dari Buku 'Habis Gelap Terbitlah Terang'

13. Nama RA Kartini akan tetap dikenag sampai kapanpun. Jadi harumkan lah namamu dengan preetasi yang gemilang. Selamat Hari Kartini.

14. Hidup memang penuh dengan perjuangan. Setelah kesulitan akan ada kebahagiaan seperti halnya pelita di tengah kegelapan. Selamat Hari Kartini untuk para perempuan Indonesia.

15. RA Kartini telah membuat mata kita terbuka bahwa perempuan juga bisa turut menciptakan perubahan bangsa. Mari lanjutkan perjuangan RA Kartini untuk memajukan kaum perempuan dan bangsa ini.

Itulah quotes inpiratif di Hari Kartini 2022 yang diperingati setiap tanggal 21 April, ucapannya kekinian dan cocok dijadikan caption di media sosial.***

Editor: Zaenal Mutaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah