Jadwal Liga Italia Serie A 1-4 Mei 2021, Inter Milan Berpeluang Kunci Scudetto Akhir Pekan Ini

- 30 April 2021, 22:32 WIB
Jadwal Liga Italia Serie A 1-4 Mei 2021, Inter Milan Berpeluang Kunci Scudetto Akhir Pekan Ini
Jadwal Liga Italia Serie A 1-4 Mei 2021, Inter Milan Berpeluang Kunci Scudetto Akhir Pekan Ini /Olah digital Hasbi NR/YouTube

Literasi News - Jadwal Liga Italia Serie A pekan ini masuk putaran ke 34, bakal dimainkan 1-4 Mei 2021. Semua laga bakal ditayangkan beIN Sports, tetapi belum ada kepastian yang disiarkan Live oleh RCTI.

Rangkaian pertandingan Liga Italia Serie A malam nanti, ada duel Crotone vs Inter Milan, AC Milan vs Benevento, dan Udinese vs Juventus. Seluruh laga tim-tim besar seperti Inter Milan, AC Milan hingga Juventus bisa ditonton lewat tayangan Live Streaming beIN Sports 2.

Sementara pertandingan Liga Italia Serie A yang bakal ditayangkan Live di RCTI hingga kini belum diperoleh informasi resmi, apakah akan ada yang disiarkan atau tidak.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 1-4 Mei 2021 Live NET TV dan Mola. Akhir Pekan ini Ada Big Match MU vs Liverpool

Pekan ini, Liga Italia Serie A masuk bagian penting dan Inter Milan berpeluang menentukan gelar Scudetto. Sebab pasukan Antonio Conte kini memuncaki klasemen dengan koleksi 79 poin hasil dari 33 pertandingan. Nerazzurri, unggul 11 poin dari Atalanta di posisi kedua.

Inter Milan semakin dekat dengan gelar juara Liga Italia 2020-2021. Bahkan berpeluang bisa mengunci scudetto pada akhir pekan ini. Namun setidaknya ada dua syarat yang harus terpenuhi, diantaranta menang melawan Crotone, Sabtu 1 Mei 2021 nanti.

Selain itu, tergantung pula dengan hasil laga lain, yakni duel Sassuolo vs Atalanta, Minggu 2 Mei 2021. Apabila Atalanta gagal menang, Inter bisa menjadi scudetto. Sebab dari hitungan, tim asuhan Conte akan unggul 13 - 14 poin dari Atalanta. Itu artinya secara matematis, tidak akan terkejar dalam empat laga tersisa.

Baca Juga: Antisipasi Jalan Tikus Digunakan Pemudik, Polres Cianjur Tempatkan Petugas Jaga di Sejumlah Lokasi

Demikian pula dengan Napoli, Juventus, dan AC Milan kini mereka sama-sama memiliki 66 poin di Klasemen Liga Italia Serie A, tidak akan mungkin bisa mengejar. Apabila Inter menang dan ketiga tim itu juga menang, perbedaannya 13 poin.

Namun, jika Atalanta bisa memenangi laga melawan Sassuolo dan Inter menang, Nerazzurri baru bisa mengunci scudetto Liga Italia Serie A pada pekan depan.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x