Inter Milan vs AC Milan di Coppa Italia, Derby Milano Bakalan Sengit

- 26 Januari 2021, 18:09 WIB
Ilustrasi Coppa Italia
Ilustrasi Coppa Italia /Pikiran-Rakyat.com/Rizki Laelani

Literasi News - Dua tim dari Kota Milan, Internazionale Milano dan AC Milan, akan menjalani pertandingan 'Derby Milano' di ajang Coppa Italia pada Rabu 27 Januari 2021 Waktu Indonesia Barat (WIB) dini hari nanti.

Pertandingan antara dua saudara tiri ini diprediksi bakalan berjalan sengit. Sebab keduanya sedang menjadi penguasa sementara di klasemen Serie A Liga Italia di mana AC Milan untuk sementara duduk di puncak dan Inter membuntuti di belakangnya dengan selisih 2 angka hasil dari 19 pertandingan.

Jika dilihat dari statistik lima pertemuan terakhir antara kedua tim, Inter Milan unggul atas AC Milan. Tim asuhan Antonio Conte itu berhasil memenangkan empat pertandingan, sedangkan Milan hanya baru berhasil meraih satu kemenangan.

Baca Juga: Brand Lokal Favorit Masyarakat Kini Hadir Jadi Merchant Baru ShopeePay

Walaupun di atas kertas Inter Milan lebih unggul dari Milan, namun Milan yang dilatih Stefano Pioli kini sedang berada tren terbaik mereka. Permainan mereka lebih padu dan kompak meskipun tanpa diperkuat Zlatan Ibrahimovic sebagai pemimpin di lapangan.

Dikutip dari Soccerway.com, dari lima pertandingan terakhir yang dilakoni Milan baik di ajang Serie A dan Coppa Italia, Rossoneri berhasil meraih tiga kemenangan dan menelan dua kali kekalahan. Terakhir mereka digebuk oleh Atalanta dengan skor 0-3 di kandang sendiri.

Sedangkan Inter Milan dalam lima pertandingan terakhirnya masih kurang konsisten dalam meraih tiga poin. Dari lima pertandingan terakhir yang dilakoni Samir Handanovic baik di ajang Serie A atau Coppa Italia mereka hanya meraih dua kemenangan, satu kekalahan, dan dua kali imbang.

Baca Juga: Dinkes Jamin Tempat Penyimpanan 10 Ribu Vaksin Covid-19 Sinovac Aman dan Sesuai Standar

Permainan mereka cenderung mudah dibaca oleh tim lawan karena minimnya kreativitas yang ditunjukkan anak-anak Nerazzurri. Bahkan mereka kerap lengah di menit-menit terakhir, sehingga tim lawan pun sering membuyarkan kemenangan yang sudah di hadapan mata.

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan

Sumber: Soccerway


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x