Muhasabah Pagi : Keistimewaan Ramadan, dan Tiga Fase Turunnya Al Quran

- 29 April 2021, 07:08 WIB
Muhasabah Pagi : Keistimewaan Ramadan, dan Tiga Fase Turunnya Al Quran
Muhasabah Pagi : Keistimewaan Ramadan, dan Tiga Fase Turunnya Al Quran /

Literasi News - Salah satu kelebihan atau keistimewaan Bulan Ramadhan yaitu Allah SWT memilih bulan ini sebagai bulan diturunkannya Al Quran.

شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِىٓ أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْءَانُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَبَيِّنٰتٍ مِّنَ الْهُدٰى وَالْفُرْقَانِ  ۚ 

"Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil)." (QS. Al-Baqarah 2: Ayat 185)

Proses turunnya Kitab yang mulia ini melalui tiga fase hingga sampai kepada Nabi SAW. Fase pertama Allah SWT menurunkan Al-Qur'an secara keseluruhan ke tempat yang terjaga lauhul hafudz (al Buruj [85]: 21:22).

Baca Juga: Semifinal Liga Champion Leg Pertama : City Tundukkan Tuan Rumah, Menang 2-1 Atas PSG

Dari lauhul mahfudz berikutnya al-Qur'an diturunkan ke baitul 'Izzah di langit dunia secara keseluruhan pula pada malam keagungan, yaitu malam yang lebih baik dari seribu bulan lailatul qadar (al Qadar [97]:1; al Baqarah [2]: 185).

Fase terakhir dari baitul 'Izzah diturunkan kepada Rasulullah SAW secara berangsur-angsur untuk merespon berbagai problem kehidupan manusia selama kurang lebih 23 tahun lamanya (al Baqarah [2]: 97; al Isra [17]: 106), yang diyakini pertama kali turun kepada Rasulullah SAW pada malam ke tujuh belas Bulan Ramadhan pada tanggal di mana terjadi bertemunya dua pasukan saat peristiwa Perang Badar (al Anfal [8]: 41).

Sebagai mu'jizat yang diturunkan kepada Nabi terakhir, Kitab ini tidak henti-hentinya dibaca manusia sekaligus mengkaji kedalaman makna yang terkandung di dalamnya.

Baca Juga: Belajar dari Rumah, Kamis 29 April 2021. Panduan Pembelajaran di TV Edukasi Kemendikbud

Semakin maju sains dan teknologi Kitab ini bukan malah tertinggal oleh kemajuan zaman, melainkan makin tersingkap kebenaran kandungan di dalamnya.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x