Dalam DTKS Kemensos Memuat Data 99 Juta Individu Dengan Kesejahteraan Terendah, Simak Lengkapnya

- 11 Agustus 2022, 15:53 WIB
Dalam DTKS Kemensos Memuat Data 99 Juta Individu Dengan Kesejahteraan Terendah, Simak Lengkapnya
Dalam DTKS Kemensos Memuat Data 99 Juta Individu Dengan Kesejahteraan Terendah, Simak Lengkapnya /Tangkapan layar dtks.kemensos.go.id

Literasi News - Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos untuk Program Perlindungan Sosial adalah sistem data elektronik yang memuat informasi sosial, ekonomi, dan demografi. Saat ini jumlah data masuk sekitar 99 juta individu dengan status kesejahteraan terendah di Indonesia.

DTKS digunakan Kemensos untuk memperbaiki kualitas penetapan sasaran program-program perlindungan sosial.

DTKS membantu perencanaan program, memperbaiki penggunaan anggaran, dan sumber daya program perlindungan sosial.

Baca Juga: Daftar 54 Lagu Pramuka Sepanjang Masa: Praja Muda Karana, Berkemah

Dilansir literasinews dari laman resmi kemensos, dengan menggunakan data dari DTKS, jumlah dan sasaran penerima manfaat program dapat dianalisa sejak awal perencanaan program. Hal ini akan membantu mengurangi kesalahan dalam penetapan sasaran program perlindungan sosial.

Kementerian, Pemerintah Daerah, dan Lembaga lain yang menjalankan program penanggulangan kemiskinan dan perlindungan sosial dapat menggunakan data dari DTKS.

Situs web ini menyajikan DTKS berdasarkan Kepmensos 8/HUK/2019. Namun tidak termasuk keluarga yang belum memiliki status kesejahteraan.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini 11 Agustus 2022: Ada Gangaa, Aku Titipkan Cinta, Suami Pengganti, Sinema Horor Asia

Sumber utama DTKS adalah hasil kegiatan Pemutakhiran Basis Data Terpadu (PBDT) yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2015.***

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x